4 Cara Menjadi Penulis Lepas Artikel Online Profesional

Cara Menjadi Penulis

Profesi freelancer menjadi salah satu profesi yang cukup banyak digandrungi para generasi milenial. Berbagai skill yang Anda miliki bisa dikembangkan menjadi suatu cara untuk menghasilkan uang. Mulai dari keterampilan mendesain, mengelola web, atau menjadi penulis lepas.

Waktu dan tempat kerja yang lebih fleksibel membuat Anda tidak harus mengikuti tuntutan layaknya kerja kantoran. Selain itu, penulis lepas atau freelance writer pun merupakan salah satu pekerjaan yang cukup mudah untuk dipelajari.

Setiap orang bisa menulis dan membaca sehingga Anda cukup mengembangkan beberapa skill yang bisa menunjang tulisan agar menarik. Dengan ketekunan dan fokus dalam mengerjakan setiap job penulisan, maka Anda pun akan menjadi seorang penulis lepas yang handal.

Prospek Menjadi Penulis Lepas

prospek menjadi penulis lepas

Rutinitas kantor yang mengharuskan berangkat pagi pulang sore dan menembus kemacetan di jalan seringkali membuat lelah dan bosan. Jika Anda sudah merasa demikian, mungkin sudah saatnya untuk memikirkan resign dan mencoba pekerjaan freelance writer.

Pekerjaan yang cukup mudah dipelajari ini ternyata memiliki prospek yang sangat bagus ke depannya. Apalagi dunia digital marketing dan media sosial yang semakin berkembang pesat sangat menunjang profesi ini.

Mungkin banyak yang bertanya-tanya tentang bagaimana prospek bekerja sebagai seorang penulis lepas di masa depan. Layaknya kerja kantoran yang memiliki prospek masa depan, begitupun dengan penulis lepas.

Berikut ini beberapa peluang dan keuntungan menjadi penulis lepas, di antaranya:

1. Permintaan Agency Content Writer yang Kian Meningkat

Tak bisa dipungkiri bahwa kemajuan teknologi membuat setiap orang berselancar di internet untuk mencari informasi yang dibutuhkan. Mulai dari informasi tentang kesehatan, ekonomi, wisata, tips dan trik, kecantikan, hiburan, hingga pelajaran sekolah dapat ditemukan di internet.

Hanya dengan sekali klik keyword di search engine seperti Google, Anda akan mendapatkan banyak referensi dari informasi yang Anda butuhkan. Informasi tersebut tersedia dalam bentuk tulisan media-media online seperti blog, website, portal berita, e-commerce, dan lain sebagainya.

Setiap website atau platform tersebut menerbitkan hingga puluhan artikel setiap harinya untuk memenuhi kebutuhan informasi para pengguna internet. Baik artikel yang bersifat informatif, deskriptif, prosedurial, maupun review atau ulasan suatu produk tertentu.

Tak jarang pemilik website memiliki lebih dari satu situs yang berisi konten-konten informasi. Tentu akan cukup sulit bagi pemilik website tersebut untuk menulis artikel yang banyak jumlahnya dalam sehari.

Sehingga para pemilik website tersebut membutuhkan jasa penulis untuk memenuhi kebutuhan konten di website miliknya. Tujuannya agar website-website yang telah dibuat tetap memiliki konten informasi yang dapat dibaca para pengguna internet.

Penulis lepas online pun menjadi peluang yang semakin besar dan semakin naik daun seiring bertambahnya jumlah pengguna internet. Sehingga bisa dikatakan bahwa penulis online merupakan salah satu profesi yang cukup menjanjikan di masa depan dan memiliki potensi yang cukup besar.

2. Bisa Dikerjakan Kapan Saja dan Di mana Saja

Dengan menjadi seorang penulis lepas Anda tidak harus terikat dengan jam kerja dan lokasi tertentu untuk melakukan pekerjaan. Anda bisa mengerjakannya kapan saja se-fleksibel mungkin asal job yang Anda terima bisa selesai sesuai deadline dan permintaan klien.

Modal yang Anda butuhkan cukup laptop atau komputer dan akses internet baik menggunakan Wi-Fi maupun kuota data internet. Anda bisa mengerjakannya di rumah, kafe, perjalanan, dan di mana saja selama lokasi tersebut memungkinkan untuk mendapat akses internet.

Tentu hal ini sangat menguntungkan karena Anda tetap bisa fleksibel melakukan aktivitas lainnya di samping menjadi penulis online. Budget untuk operasional sehari-hari pun bisa lebih hemat karena Anda tidak perlu mengeluarkan ongkos untuk transport.

3. Mudah Dipelajari

Selama Anda bisa menulis dan membaca maka itu sudah cukup menjadi modal utama untuk memulai menjadi penulis lepas. Anda bisa melihat contoh tulisan di berbagai website yang tersebar di internet dan perhatikan bagaimana gaya penulisan serta format penulisannya.

Setelah itu, Anda bisa mencoba praktek melalui blog pribadi terlebih dahulu dan meminta komentar kepada teman atas hasil tulisan tersebut. Semakin sering berlatih dan praktek maka skill menulis Anda pun akan semakin terasah dan kualitas tulisan yang dibuat akan semakin baik.

4. Komisi yang Lumayan Besar

Siapa bilang menjadi penulis lepas gajinya kecil? Kecil jika Anda hanya mengambil sedikit job dan jarang menulis. Jika Anda fokus mengerjakan artikel dan sering menulis maka tidak menutup kemungkinan gaji Anda akan sama dengan orang-orang yang bekerja di kantor.

Gaji penulis lepas tidak ditentukan dan tidak tetap layaknya gaji bulanan jika bekerja di kantor. Gaji yang akan Anda dapatkan adalah tergantung dari berapa banyak artikel yang telah berhasil dibuat dan diterima klien.

Semakin banyak artikel yang ditulis maka semakin tinggi gaji yang didapatkan dan sebaliknya. Seorang penulis lepas bisa mengantongi lebih dari Rp3.000.000,00 per bulan selama konsisten dan selalu menjaga kualitas tulisannya. Estimasi perhitungannya seperti berikut ini:

Komisi 1 artikel (500 kata) berkisar Rp15.000,00. Jika 1 artikel bisa Anda kerjakan dalam waktu 1 jam, maka per bulan Anda akan mendapatkan total penghasilan sebanyak 8 x 30 x Rp15.000,00 = Rp3.600.000,00.

Estimasi komisi tersebut bisa semakin tinggi jika harga artikel yang Anda kerjakan semakin besar. Karena setiap artikel tentu memiliki range harga yang berbeda-beda tergantung dari tingkat kesulitan dan kualitas dari hasil tulisan penulis itu sendiri.

Keterampilan yang Dibutuhkan Penulis Lepas

keterampilan yang dibutuhkan penulis lepas

Meskipun modal awalnya cukup bisa menulis dan membaca, namun tentu saja tetap tidak boleh asal-asalan dalam menulis. Agar artikel yang Anda tulis menarik dan berkualitas, harus ada beberapa keterampilan perlu dipelajari seperti berikut ini:

Pemahaman PUEBI

PUEBI merupakan singkatan dari Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia yang menggantikan istilah EYD (Ejaan yang Disempurnakan). Dalam menulis artikel untuk konten di website dan blog Anda harus memperhatikan bagaimana kaidah penulisan yang sesuai dengan PUEBI.

Beberapa poin penting yang menjadi dasar dalam PUEBI, di antaranya adalah sebagai berikut:

  • Pemakaian huruf abjad vokal, konsonan, dan gabungan dua konsonan beserta cara penulisan dan pengucapannya
  • Pemakaian huruf diftong yang dilambangkan dalam dua huruf vokal
  • Penggunaan huruf kapital atau huruf besar
  • Penggunaan huruf miring dan cetak tebal
  • Penulisan kata dasar, kata berimbuhan, bentuk ulang, gabungan kata, pemenggalan kata, partikel, singkatan dan anonim, angka dan bilangan, kata ganti, dan kata sandang
  • Penulisan di- dan ke-
  • Pemakaian tanda baca

Pedoman PUEBI tersebut penting untuk dipahami agar tulisan yang Anda buat berkualitas, profesional, dan teliti. Karena beberapa pemilik website akan memperhatikan tulisan berdasarkan PUEBI untuk menentukan apakah tulisan Anda berkualitas atau tidak.

Gaya Bahasa Penulisan

Menulis artikel untuk konten di website atau blog tidaklah sama dengan menulis di media sosial atau buku diary. Anda harus memposisikan diri sebagai pembaca ketika menulis sehingga bisa menilai apakah gaya penulisan tulisan tersebut menarik untuk dibaca atau tidak.

Artikel yang tersebar di internet biasanya terdiri dari beberapa jenis yaitu formal, semi formal, dan santai atau casual. Setiap klien biasanya akan memberikan instruksi yang jelas terkait tulisan yang harus dibuat.

Sehingga Anda harus menyesuaikan gaya bahasa penulisan dengan permintaan klien tersebut. Meskipun artikel yang ditulis terdiri dari beberapa jenis dan gaya penulisan yang berbeda, artikel tersebut harus mengandung beberapa unsur penting.

Gaya penulisan yang to the point, mengalir, tidak bertele-tele, serta mudah dibaca dan dipahami adalah gaya penulisan yang dibutuhkan pembaca. Buat artikel yang nyaman ketika dibaca sehingga para pembaca tidak mudah merasa bosan.

Format Artikel

Format artikel menjadi skill penting lainnya yang harus Anda kuasai. Karena menulis artikel untuk konten non fiksi tidaklah sama dengan artikel fiksi.

Perhatikan artikel-artikel yang sering Anda baca dan pahami artikel seperti apa yang membuat Anda nyaman membacanya. Berikut ini beberapa format artikel yang sering diminta para pemilik website atau blogger, di antaranya:

  • Gunakan kalimat yang pendek dan mudah dicerna serta hindari kalimat yang panjang. Idealnya dalam satu kalimat harus terdiri dari 1,5 hingga 2 baris sehingga pembaca tidak bosan ketika membaca.
  • Gunakan banyak paragraf dengan masing-masing pragraf hanya terdiri dari 2 – 4 kalimat saja sehingga tulisan per paragraf tidak terlalu panjang.
  • Untuk menunjukkan poin-poin penting gunakan bullet list atau numbering agar pembaca mudah mendapatkan poin informasi yang disampaikan.
  • Gunakan heading (H2, H3, H4) dan pelajari fungsinya agar struktur artikel yang dibuat menjadi lebih mudah dipahami.
  • Pelajari cara menggunakan platform wordpress karena biasanya pemilik website akan meminta Anda untuk menerbitkan langsung artikel tersebut.
  • Susun kalimat dengan struktur yang benar mulai dari paragraf pembuka, inti pembahasan, dan kesimpulan atau penutup.

Riset Keyword

Keyword atau kata kunci menjadi unsur penting dalam membuat artikel SEO (Search Engine Optimization). Artikel jenis ini menjadi artikel yang paling banyak dibutuhkan mengingat tujuan utama artikel tersebut dibuat adalah agar mudah ditemukan di search engine.

Sehingga sebelum membuat artikel yang menarik Anda harus melakukan riset keyword terlebih dahulu. Melakukan riset kata kunci tentu bukan tanpa tujuan, berikut ini beberapa keuntungan bagi penulis yang melakukan riset di antaranya:

  • Memudahkan mencari bahan atau sumber referensi dalam membuat artikel
  • Membantu mencari sub topik dari keyword yang diberikan oleh klien
  • Memudahkan dalam membuat format artikel yang mudah dipahami dan enak dibaca oleh para pembaca
  • Agar artikel yang dibuat lebih SEO friendly sehingga mudah ditemukan di halaman pertama search engine

Cara riset keyword tidaklah sulit dan Anda bisa memanfaatkan google suggestion, google related search, dan lain sebagainya.

Cara Menjadi Penulis Lepas

cara menjadi penulis lepas

Setelah modal alat seperti laptop dan koneksi internet serta modal skill dimiliki, maka pertanyaan selanjutnya adalah bagaimana cara menjadi penulis lepas? Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengawali karir sebagai penulis lepas, di antaranya adalah:

Promosi melalui blog

Sebaga langkah awal, cobalah untuk membuat blog pribadi sebagai media promosi utama. Isi blog tersebut dengan contoh-contoh artikel yang menarik, format yang ideal, dan SEO friendly.

Sehingga blog tersebut bisa menjadi modal awal ketika ada klien yang ingin menggunakan jasa penulisan Anda. Cukup dengan menunjukkan link blog yang telah berisi artikel-artikel yang sudah ditulis.

Jika tulisan dalam blog tersebut menarik, maka tidak menutup kemungkinan para klien akan tertarik dan memesan tulisan secara terus-menerus. Jaga kualitas tulisan yang telah Anda buat agar sesuai dengan unsur-unsur dan kaidah penulisan artikel yang baik, benar, dan menarik.

Berikut ini beberapa tips yang bisa dituliskan dalam blog Anda agar blog tersebut bisa digunakan sebagai portofolio penulisan yang profesional, di antaranya:

  • Buat artikel dalam beberapa kategori atau jenis seperti artikel deskriptif, informatif, prosedurial, review produk, pilar, dan lain sebagainya.
  • Buat artikel dalam berbagai topik seperti wisata, kecantikan, ekonomi, sejarah, bola, teknologi, hiburan, kesehatan, dan lain sebagainya.
  • Setiap kategori paling tidak harus memiliki 2 – 4 artikel sebagai referensi.
  • Kategorikan artikel-artikel yang sudah ditulis ke dalam kategori yang sesuai dengan jenis dan topiknya.
  • Buat profil dengan lengkap dan jelas serta tulis skill yang Anda kuasai
  • Buat halaman portofolio pekerjaan sebagai nilai tambah di mata calon klien nantinya.

Selain digunakan sebagai media untuk portofolio Anda, blog tersebut juga bisa didaftarkan untuk Google Adsense. Sehingga Anda bisa mendapatkan keuntungan sekaligus dari iklan yang tayang pada blog milik pribadi tersebut.

Bergabung di situs freelance

Dewasa ini, pekerjaan freelance bukan lagi sesuatu yang tabu dan asing. Bahkan sudah banyak yang menyediakan situs platform untuk menghubungkan para pencari kerja dengan penyedia kerja. Melalui situs tersebut baik para pekerja maupun penyedia projek akan terbantu.

Beberapa situs yang bisa Anda ikuti seperti fastwork.id, projects.co.id, sribulancer.com, dan lain sebagainya. Anda bisa mulai melakukan penawaran jika ada job yang sesuai dengan skill Anda. Situs- tersebut akan menawarkan beberapa pekerjaan yang bisa Anda ambil sewaktu-waktu.

Dalam melakukan penawaran, Anda harus memperhatikan beberapa hal. Mulai dari pengajuan penawaran yang rasional, bahasa yang sopan, contoh tulisan, dan nilai tambah lainnya. Jika saling merasa cocok dengan penawaran dari penyedia project, maka Anda sudah bisa mulai menulis.

Dalam tahap awal karir Anda sebagai penulis lepas, jangan terlalu memikirkan fee yang tinggi. Banyak klien yang akan menilai kemampuan Anda dari rating dan pengalaman selama menulis di situs freelancer tersebut.

Semakin banyak pengalaman menulis Anda, maka semakin besar peluang untuk mendapatkan job. Jika klien sudah percaya maka tidak menutup kemungkinan klien tersebut akan memberikan fee yang tinggi dan berlangganan.

Bergabung dengan grup atau komunitas penulis lepas

Semakin banyaknya kebutuhan akan jasa penulisan, maka jumlah penulis lepas pun semakin banyak. Anda bisa bergabung dengan grup atau komunitas penulis lepas yang biasanya terdapat di media sosial. Mulai dari grup di facebook, whatsapp, LINE, dan media sosial lainnya.

Anda akan mendapatkan banyak keuntungan dengan bergabung di grup dan komunitas ini. Grup tersebut bisa dimanfaatkan sebagai sarana untuk saling sharing ilmu, pengalaman, job atau project, dan lain sebagainya.

Semakin Anda aktif, maka akan semakin banyak peluang untuk mendapatkan pekerjaan menulis melalui komunitas tersebut. Sehingga penghasilan yang akan Anda dapatkan setiap bulannya pun bisa semakin besar.

Hubungi pemilik website secara langsung

Setiap pemilik website pada umumnya akan mencantumkan kontak yang bisa dihubungi baik melalui nomor telepon maupun email. Anda bisa menghubungi pemilik website tersebut secara langsung dan menawarkan diri untuk menjadi penulis di media online mereka.

Lakukan penawaran yang menarik dengan menyediakan CV yang profesional dan portofolio berupa contoh artikel. Jika pemilik website tertarik, maka tidak menutup kemungkinan Anda akan dijadikan kontributor di media online mereka dengan gaji tetap setiap bulannya.

Melamar di Agency Content Writer

Saat ini sudah banyak agen jasa penulis yang memberikan penawaran berupa job artikel kepada para penulisnya. Anda bisa mendaftar ke agen jasa penulis seperti saungwriter untuk memulai karir sebagai penulis lepas.

Saungwriter bekerjasama dengan banyak klien yang membutuhkan jasa penulisan. Keuntungan gabung di agency, Anda tidak perlu repot-repot mencari klien dan mempromosikan skill Anda sendiri.

Setiap harinya akan tersedia berbagai jenis job atau artikel yang bisa Anda kerjakan dengan kategori dan harga tertentu. Anda bisa memilih keyword atau artikel apa yang sesuai dengan kemampuan yang Anda miliki.

Ketika menulis dengan mengambil keyword dari agen penulis, Anda harus mengikuti syarat dan aturan yang diberlakukan. Pihak agensi biasanya memiliki aturan khusus agar kualitas setiap penulisnya bisa terjaga dengan baik sehingga klien tidak kecewa.

Tips Menjadi Penulis Lepas

tips menjadi penulis lepas

Setelah behasil mendapatkan job artikel sebagai bagian dari sumber penghasilan, langkah selanjutnya Anda harus berusaha menjadi penulis lepas profesional. Berikut ini beberapa tips untuk menjadi penulis lepas yang handal dan berpenghasilan tinggi, di antaranya:

Jaga kualitas tulisan

Kualitas menjadi poin penting yang akan diperhatikan oleh project owner atau klien. Jika kualitas tulisan Anda buruk, maka tidak menutup kemungkinan klien akan menghentikan kerjasama dengan Anda.

Sebaliknya jika konten yang Anda tulis berkualitas dan klien puas, maka Anda akan menjadi salah satu kontributor tetap dan komisi pun bisa dinaikkan.

Perbanyak riset dan membaca

Menulis dan membaca merupakan dua kegiatan yang saling berkesinambungan. Dengan membaca, kosakata dan wawasan Anda untuk menulis akan semakin luas sehingga mudah untuk mendapatkan ide dan inspirasi.

Selain itu, konten Lain yang perlu sering-sering dibaca adalah tentang bagaimana cara membuat artikel SEO. Perbanyak membaca artikel-artikel yang berada di halaman pertama search engine.

Pelajari bagaimana para penulis konten di website tersebut membuat artikel yang menarik mulai dari format dan gaya penulisannya. Dengan demikian Anda akan mendapat banyak referensi untuk memperbaiki kualitas tulisan.

Perbanyak praktek

Teori tanpa praktek tidak akan ada artinya apa-apa sehingga sangat disarankan bagi para penulis pemula untuk banyak berlatih menulis. Anda bisa praktek menulis untuk blog atau media sosial dan coba minta feedback dari pembaca agar Anda mengetahui kualitas tulisan yang telah ditulis.

Semakin sering Anda praktek menulis, maka kemampuan dan keterampilan menulis akan menjadi semakin terasah. Kualitas akan semakin bagus karena Anda belajar banyak hal ketika sedang latihan menulis.

Komitmen dan tepat waktu

Sebagai penulis lepas profesional, komitmen dan tepat waktu dalam menyelesaikan pekerjaan sangatlah penting. Klien akan puas jika Anda bisa tepat waktu atau bahkan in time dalam menyelesaikan artikel.

Sehingga klien pun tidak akan kecewa dan akan berlangganan untuk menggunakan jasa penulisan artikel Anda. Hal ini tentu saja akan memberikan keuntungan lagi untuk Anda sebagai seorang penulis lepas.

Baca juga:

Menjadi penulis lepas akan menjadi tantangan tersendiri bagi Anda untuk belajar mengatur waktu. Selain itu, pekerjaan ini akan terasa sangat menyenangkan jika Anda sudah terbiasa dan akan memberikan banyak pengetahuan atau wawasan baru.

Cara dan tips di atas bisa Anda praktekkan segera setelah membaca artikel ini. Jangan lupa untuk tekun dan selalu komitmen dengan pekerjaan yang Anda ambil.

Terimakasih sudah membaca konten kami

Saungwriter adalah agency jasa penulisan artikel untuk konten website sekaligus menyediakan layanan SEO expert untuk pengembangan bisnis di dunia Digital. Hubungi kami untuk konsultasi layanan di 0813-3283-8649

Artikel Lainnya

Tinggalkan komentar

Isi Konten