✔ Conten Ideation: Rahasia Ide Konten yang Tak Terbatas

Tak perlu khawatir kehabisan ide. Teknik content ideation ini membuat ide konten Anda tidak terbatas.

Content ideation adalah proses untuk menghasilkan ide konten yang interaktif dengan audiens. 

Interaktif di sini, berarti konten tersebut akan punya nilai informasi, menghibur, atau berguna. Tujuan akhirnya, agar audiens tertarik untuk mengonsumsi dan membagikan konten Anda.

Dengan memahami cara melakukan teknik content ideation, Anda tidak akan pernah kehabisan ide konten.

Berikut 10 teknik cara mendapatkan ide konten yang terbukti mampu menghasilkan 100 ide konten blog yang relevan, informatif, menghibur, atau bermanfaat.

AI

Generative AI adalah teknologi kecerdasan artifisial yang mampu memproduksi berbagai jenis konten, mulai dari teks, gambar, suara, hingga video. Untuk ide konten, bentuk teks yang terbaik.

AI menggunakan Large Language Model yang menggunakan basis data ultra besar untuk pelatihannya. Ini membuatnya menjadi lumbung ide yang mudah dan cepat.

Di antara yang populer yaitu: ChatGPT, Gemini, Claude. Khusus proses kreatif seperti ideasi konten, ChatGPT relatif lebih unggul.

Untuk menggunakannya, Anda perlu memberikan input prompt yang spesifik. Contoh prompt untuk ide konten:

  • Website dan blog post: “Berikan ide konten blog yang unik tentang sustainable living untuk blog gaya hidup”
Contoh prompt untuk ide konten blog
  • Instagram: “Berikan 5 ide instagram post yang engaging untuk brand fitness”
Contoh promp untuk ide konten instagram
  • Twitter: “Berikan ide konten untuk threads twitter yang menarik dengan topik seputar digital marketing”
Contoh prompt untuk ide konten twitter
  • Youtube: ““Berikan 7 contoh ide konten video yang menarik untuk channel youtube yang membahas tentang finansial”
Contoh prompt untuk konten youtube
  • Tiktok: “Berikan 10 ide konten untuk video Tiktok yang ringan dan menghibur untuk topik daily life”
Contoh prompt untuk konten video Tiktok

Bukan hanya untuk ideasi konten, AI juga dapat berguna membantu proses kreasi konten secara keseluruhan. Baca pemanfaatan AI untuk content writing SEO.

Berita dan Tren

Berita yang sedang viral dan tren juga bisa jadi ide konten yang tepat.

Tentang berita, Anda dapat membuat konten berupa reaction atau stance Anda atas masalah tersebut. Ini merupakan cara membuat konten paling mudah dan efektif memancing engagement.

Namun, upayakan untuk selalu netral dan menyampaikan pengharapan terbaik untuk hasil akhir. Ini agar tidak menjadi blunder bagi bisnis Anda.

Di sisi lain, tren adalah kecenderungan atau pola yang menunjukkan perkembangan atau perubahan dalam jangka waktu tertentu.

Sesuatu yang jadi tren, berarti saat ini sedang berkembang, meningkat, atau ramai peminat. Karena itu, konten yang sedang tren relatif mudah mendapat audiens dan engagement.

Di mana mencari ide konten yang tren?

Setiap platform punya tools atau bagian khusus untuk sesuatu yang trending. Misal di:

contoh ide konten dari Google Trends

Riset Keyword

Mencari topik merupakan langkah pertama dalam riset keyword.

Riset keyword adalah proses mendapatkan kata kunci yang relevan dan menguntungkan untuk bisnis Anda dengan menganalisis kueri yang orang cari di internet.

Anda bisa melakukannya secara manual. Contohnya dengan mengikuti panduan riset keyword ini. Tapi, kalau menggunakan tools riset keyword, hasilnya lebih efektif.

Contoh: dengan tools SEMRUSH, Anda bisa mendapatkan ratusan ide topik tentang content marketing hanya dengan beberapa klik.

mindmap content marketing hasil riset keyword

Dengan Ahrefs, Anda bisa mendapatkan parental topic dari kata kunci yang banyak dicari di Google. Lihat caranya di: Cara Riset Keyword Potensial dengan Ahrefs.

Jawab Pertanyaan

Ide konten juga bisa datang dari pertanyaan target audiens di bidang bisnis Anda.

Banyak sumber pertanyaan yang bisa Anda temukan. Contohnya dari:

  1. Komunitas: group Facebook, X (Twitter) base)
  2. Forum tanya jawab (Q&A): Quora
  3. Komentar audiens / viewers di akun, website, dan channel Anda.
  4. Google Related Question

Ini contoh ide konten berupa pertanyaan terkait di Google. Tinggal ketikkan bidang Anda dan telusuri lebih lanjut.

Komplain Pelanggan

Komplain bukanlah sesuatu yang buruk, justru merupakan jalan untuk menaikkan citra brand jika ditangani dengan benar.

Membuat konten dari komplain pelanggan memang menantang, tapi jika berhasil, bisa berpotensi viral dan mendulang kesan positif.

Syaratnya, Anda perlu berhati-hati agar konten tersebut bukan justru menjatuhkan citra perusahaan.

Contoh kasus penanganan komplain yang baik dan layak konten seperti kasus Baso A Fung di 2023 atau yang terbaru kasus tikus di Dough Lab, Mei 2024.

Setelah viral selebgram makan kerupuk babi, Baso A Fung menghancurkan semua peralatan makannya. 

Sementara itu, Dough Lab langsung menutup gerainya dan melakukan pembersihan menyeluruh melibatkan praktisi ahli hama.

Untuk menggunakan komplain sebagai konten, caranya, bisa ikuti tips berikut:

  1. Empati lebih dulu, lalu pahami situasi dan kondisi pelanggan sebenarnya.
  2. Fokuslah pada masalah dan solusi, bukan personal pelanggan.
  3. Gunakan bahasa yang positif.
  4. Bila pelanggan mau, Anda bisa meminta izin untuk mempublikasikan cerita komplain dan penanganan tersebut dengan identitas pelanggan secara umum.

Kesuksesan Pelanggan

Anda tentu tidak hanya memiliki pelanggan yang komplain, tapi pasti banyak yang masalahnya berhasil teratasi dengan produk atau layanan Anda.

Pelanggan yang sukses dalam menggunakan produk atau layanan Anda merupakan materi pemasaran terbaik.

Mintakan izin untuk menjadikannya materi konten. Ini akan menjadi sebuah social proof terbaik untuk membangun trust.

Untuk media sosial, sekadar testimoni singkat sudah bisa jadi konten yang baik. Untuk platform yang lebih panjang, seperti blog atau video Youtube, Anda perlu mengemasnya dalam story telling yang menarik.

Anda bisa menggunakan formula storytelling B-A-B (Before – After – Bridge) untuk ini.

Contoh ilustrasi before after bridge storytelling

Langkahnya, minta pelanggan Anda menceritakan:

  1. bagaimana masalah dan perjuangannya mengatasi masalah tersebut sebelum menggunakan produk/layanan Anda,
  2. seperti apa hasilnya setelah menggunakan produk/layanan Anda,
  3. bagaimana proses yang mereka jalani, termasuk cara penggunaan, durasi.

Lebih lanjut tentang storytelling, Anda dapat melihat panduannya di: Storytelling dalam Content Marketing.

Brainstorming

brainstorming session

Brainstorming adalah teknik mendapatkan sebanyak mungkin ide dalam waktu singkat. 

Caranya dengan mendorong tiap individu memberikan ide konten yang bebas asumsi dan mengembangkannya bersama. Untuk itu, sebaiknya Anda mengadakannya secara berkelompok. 

Anda perlu melakukannya secara lintas divisi atau departemen dalam perusahaan. Dengan cara ini, ide yang Anda dapatkan akan semakin banyak dan komprehensif.

Misal: bagian layanan pelanggan (CS) bisa memberikan insight tentang komplain tersering pelanggan. Bagian RnD juga bisa berbagi tentang fitur dan perubahan baru di produk perusahaan.

Agar proses brainstorming efektif, Anda perlu menyepakati aturan main. Yang penting di antaranya:

  1. Presentasikan masalah dan tujuan di awal, dalam hal ini yaitu pembuatan konten.
  2. Siapkan moderator: tunjuk moderator yang akan memandu dan mencatat ide di papan presentasi.
  3. Batasi waktu: gunakan timer untuk membatasi sesi brainstorming selama 3-5 menit.
  4. Kumpulkan ide: dorong semua orang untuk menyumbangkan ide sebanyak mungkin. Jangan menilai ide pada tahap ini.
  5. Bangun ide orang lain: gunakan ide orang lain sebagai inspirasi untuk menghasilkan ide baru.
  6. Ulangi sesi: Istirahat dan lakukan langkah 2-4 beberapa kali.
  7. Diskusi: tinjau kelayakan setiap ide dan bagi dalam kategori untuk memudahkan pengorganisasian.
  8. Jaga agar energi tetap tinggi: Lakukan aktivitas singkat untuk menjaga agar energi tetap tinggi dan fokus.

Brainwriting

Contoh brainwriting pembuatan konten

Jika waktu mepet, Anda mungkin tak bisa mengumpulkan berbagai divisi atau departemen. Maka, brainwriting bisa Anda gunakan.

Intinya mirip seperti brainstorming, tapi Anda dapat melakukannya sendirian, tanpa melibatkan orang lain.

Prinsipnya sama, yaitu menangkap ide apa saja yang terlontar dari pikiran dalam bentuk tulisan. Karena itu, langkahnya juga sama dengan di atas.

Bedanya, tak perlu moderator. Anda perlu menuliskan ide tersebut di kertas.

Batasi waktu dan lakukan pengulangan sesi untuk mendapatkan ide sebanyak mungkin.

Tinjau ide-ide tersebut, kelompokkan dalam kategori agar lebih mudah mengembangkannya.

Mind Mapping

Mind mapping adalah teknik visual yang digunakan untuk memetakan ide dan informasi. Teknik ini dapat menjadi alat yang sangat efektif untuk menghasilkan ide konten kreatif dan menarik.

Mirip seperti brainwriting, bedanya, Anda memvisualisasikannya dalam gambar, simbol, dan warna sehingga lebih segar dan menarik secara visual.

Selain itu, ada garis yang menghubungkan antara simbol sehingga lebih mudah memahami koneksi antara kata kunci atau simbol tersebut.

Contoh: mind mapping atau peta pikiran dari content marketing strategy berikut.

contoh mind map ide konten untuk content marketing strategi

Content Gap

Content gap merujuk pada kesenjangan antara konten yang bisnis Anda miliki dengan konten dari kompetitor atau konten yang audiens harapkan.

Ini akan memberikan ide konten apa yang belum Anda miliki, tapi dicari audiens dan sudah dimiliki kompetitor.

Cara mudah mengetahui hal ini, yaitu dengan menggunakan tool content gap analysis. Ini berlaku untuk Anda yang menjalankan strategi SEO.

Anda bisa menggunakan tools riset keyword yang biasa Anda gunakan. Atau bisa coba dengan tool content gap analysis gratis seperti dari iWriter berikut.

tool content gap analysis gratis

Tinggal masukkan domain website Anda dan kompetitor, hasilnya akan terlihat dalam hitungan detik. 

contoh hasil content gap analysis dengan tool gratis

Dengan mengikuti 10 cara content ideation di atas, Anda tidak akan pernah kehabisan ide konten. Jika butuh bantuan untuk pembuatan konten artikel, copywriting, dan lainnya, Anda bisa mempercayakannya pada kami untuk mendapatkan yang terbaik.

Terimakasih sudah membaca konten kami

Saungwriter adalah agency jasa penulisan artikel untuk konten website sekaligus menyediakan layanan SEO expert untuk pengembangan bisnis di dunia Digital. Hubungi kami untuk konsultasi layanan di 0813-3283-8649

Artikel Lainnya